Angkutan Karyawan Ugal Ugalan? Sudah Biasa…

image

Ilustrasi bus angkutan karyawan pabrik

Macantua.com – Bermukim di area yang dekat dengan wilayah atau kawasan industri pasti sudah tidak asing lagi kalau bertemu dengan bus atau kendaraan bertuliskan “angkutan karyawan”. Yup bus angkutan ini bertugas menjemput dan mengantarkan karyawan saat berangkat dan pulang dari pabrik atau tempat kerja.

Tapi pemandangan yang biasa juga dilihat di area yang dekat dengan kawasan industri adalah aksi kebut kebutan bus angkutan karyawan. Yup mungkin para supir bus ini mengejar waktu saat jam masuk kerja. Aksi salip kanan kiri atau berhenti disembarang tempat layaknya angkot (angkutan kota) menaikkan karyawan seperti hal yang wajar dilihat pagi dan sore atau malam hari.

Apakah sang supir tidak sadar dengan puluhan nyawa yang dititipkan dan ditanggungjawabkan pada pundaknya? Sebagai mana pihak perusahaan telah mempercayakan ketepatan waktu dan keselamatan karyawannya? Sementara kita tau kondisi “mayoritas” bus tersebut kurang baik.

Yah semoga saja hal ini bisa menjadi perhatian semua pihak terutama pihak perusahaan yang memberikan fasilitas bus antar jemput dan tentu saja perusahaan penyewaan bus jemputan agar dapat lebih memperhatikan keselamatan karyawan yang jadi tanggung jawabnya saat berangkat serta pulang bekerja. Ciao

*artikel terinspirasi dari aksi bus angkutan karyawan di Purwakarta malam ini.

Hiji Ge Maung…

Tentang macantua.com

simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
Pos ini dipublikasikan di accident, bus, mobil, opini pribadi, safety dan tag , , , , , , , , . Tandai permalink.

28 Balasan ke Angkutan Karyawan Ugal Ugalan? Sudah Biasa…

  1. enoanderson berkata:

    yang lebih bikin gondok itu, dah gak naek jemputan tapi tetep gk dapet tunjangan transport…. 😦

    Suka

  2. mungkin biasa bawa bus akap atau malah metromini yg emang banyak demen slusap slusup suka suka. mudah mudahan sadar diri nantinya

    Suka

  3. awansanblog berkata:

    wah ngeri juga ya mas, mungkin kejar waktu itu

    Suka

  4. SANSINNO.COM berkata:

    inget dulu waktu di cikarang supir bus pengangkut karyawan emang gtooo…alesannya ngejar waktu…

    Suka

  5. Mase berkata:

    Kl ditempat saya ngebulnya parah

    Suka

  6. fa74 berkata:

    Harus berkenalan dgn ichiro dl nih 😀

    Suka

  7. kalo ketemu ichiro dikasih communication tool tuh

    hahaha

    Suka

Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.