Macantua.com – Suzuka Jepang menjadi saksi kepiawaian Rheza danica dengan CBR250RR nya. Di race kemarin Rheza berhasil mempersembahkan podium pertama di ARRC Suzuka. Otomatis,Sang Merah Putih berkibar diiringi kumandang Indonesia Raya di Sirkuit Jepang ini.
Rheza menyelesaikan balapan jauh di depan pembalap Yamaha asal Thailand yakni Anupab Sarmoon yang finis kedua. Mario Suryo Aji, menemani Keduanya mengisi podium dengan mengisi posisi ke 3. Sementara pembalap AHRT lainnya, Awhin Sanjaya, harus puas menempati posisi keempat.
Rheza tampil begitu dominan. Sejak free practice, qualification sampai Start yang dikuasainya dari pole position, pembalap asal Yogyakarta itu tak tersentuh oleh para pesaingnya dengan gap yang sangat jauh. Di sisi lain Mario Suryo Aji harus berjuang keras untuk menempati podium ketiga nya, dirinya mesti bersaing ketat dengan beberapa pebalap Thailand untuk bisa menempati posisi ini.
Keberuntungan memang ga semua buat pembalap Indonesia, nasib sial justru dialami oleh Andy Muhammad Fadly. Pembalap Manual KYT Kawasaki Racing itu terjatuh pada tikungan jelang garis finis. Padahal saat itu dia punya kesempatan untuk naik podium ketiga ARRC 2018 di Suzuka. Yah namanya juga apes mau gimana lagi, posisi jatuhnya juga kalau dilihat di video rekamannya berasa kurang greget. Tau tau jatoh dan keluar lintasan. Sayang banget padahal motornya sudah sangat kompetitif sejak awal race. Tapi ya malang tak dapat ditolak ya sob.
Ciao
<
Ping balik: Rheza Danica Kembali Juara, Pembalap Indonesia Sapu Bersih Podium ARRC Jepang! | macantua.com