Gosip Honda Siapkan Forza 250, Lawan Xmax 250?

Macantua.com – Honda kembali digosipkan sedang mempersiapkan sebuah motor baru oleh Majalah Young Machine. Bahkan gosip ini langsung nongol di halaman majalah tersebut. Memang sih majalah ini menjadi salah satu sumber informasi soal motor motor baru. Meski renderannya ga sesuai aslinya, namun berita yang disampaikannya rata rata menjadi nyata. Dan kali ini Honda Forza 250 yang jadi cerita. Akankah Cerita ini juga menjadi nyata?

Nyempil di kiri atas

 

Ingat kali saat Honda bikin gosip YZF R25, CBR250RR, atau yang terakhir deh Ninja 400 dan Ninja 250 2018, semuanya terwujud jadi nyata kan? Meski kenyataannya ga serupa dengan hasil renderannya tapi ane tetap pegang cerita yang Young Machine berikan bisa ditunggu kejadiannya. Bisa jadi FORZA 250 memang sedang dalam tahap development di Jepang sana. Dan target nya sudah jelas lah, Dimana Yamaha bermain sendiri di pasar ini dengan Xmax 250 nya. Dan perlu diakui kalau saat ini memang terjadi pergeseran para pengguna sport yang sudah beranjak dewasa (mature) untuk bisa menikmati riding dengan motor nyaman namun bertenaga. Dan Yamaha sudah mendengarkannya hingga muncullah si Xmax beberapa saat lalu. Honda memang doyan belakangan aja, main aman sambil memperhatikan pasar.

Kalau secara desain sih memang Forza bisa dibilang sesuai dengan keinginan para rider di Indonesia. Bahkan sebelum PCX 150 lokal, banyak yang mendambakan Forza dalam versi mesin 150cc dengan produksi lokalnya. Namun ternyata Honda berkata lain justru menghadirkan PCX dengan model baru yang sedikit berbeda genre dengan Forza, lalu bagaimana dengan mesinnya? Kalau Xmax 250 sih bisa dibilang mesinnya bukan Nmax bore up, mesinnya beda, malah lebih simple jika dibandingkan Nmax yang sudah pakai VVA. Kalau Forza 250 apakah akan hadir dengan mesin versi bore up stroke up dari PCX? Bisa jadi iya bisa juga engga. Kalau Honda mau simple ya bisa, tapi kalau Honda mau berikan sesuatu yang beda sama motor matic 250cc nya nanti ini ya wajib berbeda.

Lalu, bagaimana peluang Forza 250 ini hadir? Peluangnya jelas besar, dimana saat ini Xmax 250 sudah berhasil mengganggu penjualan sport 250cc, para penggunanya ditawarkan sebuah kenyamanan dan kemudahan dalam berkendara tapi ga melupakan performa (meski mesinnya bukan jago ngebut tapi cukup buat touring mid range). Dan kalau Honda memaksa masuk ya mau gamau dalam waktu dekat, jangan sampai kesalahan CBR250RR dan PCX 150 terulang kembali, dimana brand lain sudah terlanjur menancap di hati konsumen.

Last, nunggu aja deh ya updatenya, syukur syukur beneran bakal brojol. Kalau engga juga gapapa sih, tapi Xmax bakalan melenggang sendirian. Kecuali Suzuki juga bikin Brugman 250 misalnya biar makin seru persaingannya. Gimana menurutmu sob?

<

Tentang macantua.com

simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com BBM @ 54A0B190 WA Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
Pos ini dipublikasikan di berbagi, gosip, honda, matic, motor dan tag , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

4 Balasan ke Gosip Honda Siapkan Forza 250, Lawan Xmax 250?

  1. Joss berkata:

    Forza 250 VTEC

    Suka

  2. Ping balik: Honda Forza 300 atau Forza 250 Tampangnya Begini? | macantua.com

Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.