TVS Apache RR 310, Versi Murah dari BMW G310. Nampol!

Macantua.com – Kabar baik buat para pecinta TVS. TVS akhirnya memperkenalkan secara resmi produk terbarunya yang merupakan versi “murah” dari BMW G310. Yup TVS Apache RR 310, begitu TVS memberikan nama kuda besi baru produksinya ini. Murah meriah nampol dengan segenap fitur yang bisa dibilang bikin ngiler. Apa saja? hayu kita bahas sob.

TVS Apache RR 310 memang menggunakan engine yang identik dengan BMW G310R, kapasitas ruang bakarnya 312cc, 4 valve DOHC, satu silinder, 6 speed, water cooled. Engine dengan sistem suplai bahan bakar Electronic Fuel Injection (EFI) ini diklaim mampu memuntahkan tenaga hingga 34 PS pada putaran 9.700 rpm dan torsi maksimal 27,3 Nm pada 7.700 rpm. Kecil sih kalau dibanding dengan pesaingnya yang di kelas 2 silinder inline. Namun untuk kelas 1 silinder inline ya lumayan lah ya. Dari mesin ini TVS Apache RR310 mampu mencapai topspeed 160 kmph, dengn akselerasi 0-60 km/jam diraih hanya dalam waktu 2,9 detik.

Fitur TVS Apache RR 310

TVS Apache RR 310 memiliki fitur-fitur yang menarik, antara lain:

Full digital speedometer dengan desain vertikal
Lampu depan LED twin projector
Ban Michelin Street Sport
Suspensi depan up-side down (USD) buatan KYB Suspension
Anti-Lock Braking System (ABS)

Pilihan Warna dan Harga TVS Apache RR310

TVS Apache RR 310 tersedia dengan warna Racing Red (merah) dan Sinister Black (hitam). Di India motor ini dipasarkan dengan harga Rs 2.05 lakhs, atau sekitar 43 juta rupiah

 
Spesifikasi TVS Apache RR310

 

Spesifikasi TVS Apache RR 310:

Engine DOHC 1 cyl
cc 312.2
FI Yes
Cooling Liquid
Power 34 hp at 9,700 rpm
Torque 27.3 Nm at 7,700 rpm
ABS Dual Channel (not disengageable)
Front Brake 300 mm single disc
Rear Brake 240 mm single disc
Front Tyre 110/70 R17
Rear Tyre 150/60 R17
Tyres Michelin Pilot Street
Alloys 5 spoke, same as G310R
Colours Red & Black
Front Suspension KYB USD forks
Rear Suspension adjustable monoshock

Gimana sob? Siap meminangnya? Bisa jadi nanti TVS memboyongnya juga ke Indonesia, namun dengan kubikasi mesin di atas 250 cc tentu saja harga ga akan bisa bersaing dengan mudah. Ada pajak barang mewah di sana. hayo tebak tebakan, kira kira berapa harganya kalau di Indonesia dijual. Ciao
<

Tentang macantua.com

simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com BBM @ 54A0B190 WA Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
Pos ini dipublikasikan di berbagi, motor, TVS Motors dan tag , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.