Awas! Motor Modif Bisa Mengakibatkan Gagal Kawin!

image

Macantua.com – Heboh cerita tentang denda 24 juta karena memodifikasi memang ga ada habisnya. Banyak penolakan dari berbagai pihak terutama penggiat modifikasi baik para modifikator maupun yang punya motor.

Sebenarnya modifikasi motor itu sah sah saja asal tidak melanggar peraturan. Nah motor seperti apa sih yang bebas dari 24 juta denda? Nih ane kopas dari status om anggi yang numpak serigala Indihe :

  1. Spion tetap ada, berjumlah dua dan berfungsi. Bukan mengurangi ukuran jd kecil banget kaya buat ngintip semut…
  2. Lampu depan, belakang, dan dua buah sein depan serta belakang ada dan safety. Nah ini yang kadang suka diperetelin. Atau lampu belakang malah dikasih mika putih.

  3. Jika untuk kontest boleh saja semau anda berkreasi,tapi jika buat harian (daily use) wajib mematuhi peraturan lalu lintas.

  4. Data pada motor sesuai STNK seperti Nomer Rangka, Nomer Mesin, Nomer Registrasi Kendaraan, Plat Nomer sesuai, Warna sesuai, jika di rubah, harap melakukan registrasi ulang untuk mutasi.

  5. Modifikasi yang tidak merubah kapasitas mesin,dimensi kendaraan,daya angkut tidak wajib melapor ke kepolisian.

  1. Aksesoris custom di perbolehkan asal tidak melanggar ketentuan UU dan ketentuan dari ATPM Produsen motor tersebut.
  • Knalpot aftermarket yg di pakai di jalan raya wajib db-killer ataupun memiliki standart Road Legal serta tingkat kebisingan rendah.

  • Thailook adalah modifikasi yang tidak direkomendasikan, dikarenakan pada sisi ban ukurannya dirubah terlampau kecil,lebih cocok ke motor kontest. Kalau masih mau punya, silakan saja tapi buat pajangan ruang tamu aja ya….

  • Japstyle, caferacer, dan aliran-aliran motor classic lainnya di perbolehkan asal Plat Nomer, Nomer Mesin, Nomer Rangka, Warna, sesuai STNK. Serta  poin 1,2,3,5,7 wajib di patuhi.

  • Motor touring, tidak di perbolehkan berlebihan memakai lampu tembak, serta pemakaian box harus sesuai dengan dimensi motor dan tidak melebihi daya angkut motor.

  • Penggunaan stang super lebar tidak di perbolehkan jika melebihi dari 50mm jarak dari stang standart.

  • Semua motor yg di kendarai di jalan Raya wajib pajak hidup.

  • Jangan salah ya dalam memodifikasi, selama masih sesuai aturan bebas dari angka 24 juta kok. Kecuali mau gagal kawin karena duit seserahan diserahin buat denda modifikasi. Ciao….

    Tentang macantua.com

    simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
    Pos ini dipublikasikan di berbagi, hobby, modifikasi, motor, polisi, prosedur, prosedure, safety dan tag , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

    13 Balasan ke Awas! Motor Modif Bisa Mengakibatkan Gagal Kawin!

    1. andhi_125 berkata:

      beratt…
      teori dan praktek bisa melebarrrr

      Ringkas dan praktis, ada yang mau coba?

      Suka

    2. Paijo berkata:

      Ngomong gampang tapi dilapangan beda banget, malah sekarang dikasih jalan kayak gini. Makin menjadi jadi po** nakal di jalan raya.

      Suka

    3. W 15 NU berkata:

      Lamun macan ane di modif alla cb jadul di tewak moal mang?????

      Suka

    4. That Things berkata:

      Lah, berarti kalo saya beli miras, tidak melanggar aturan, orang pake uang saya sendiri..

      Saya konsumsi narkoba, tidak melanggar aturan, orang pake uang saya sendiri..

      Saya bunuh orang, tidak melanggar aturan, orang pake senjata saya sendiri..

      Udah, saya ga tuntut macam2.. Ada aturan ini, barengi juga dengan peningkatan fasilitas umum, monorel selesaikan, bahkan di semua kota minimal di pulau jawa harus ada monorel, kalo ada monorel mah ngapain juga harus naik motor, kecuali untuk turing2 aja.. Capek, panas kepanasan, hujan kehujanan, macet ikut kemacetan jg meskipun ga separah mobil, kalo dipikir2 rugi naik motor atau mobil untuk harian, harus ngendarain sendiri, kalo ban bocor malah bisa lebih cepet naik angkutan umum, perawatan ditanggung sendiri, bensin doang yg ditanggung kantor..

      Disukai oleh 1 orang

    Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

    Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.