Belajar Motor??? Nih Tipsnya, Biar Cepat Bisa!!!

mencoba ngetest Beat Pop Esp

mencoba ngetest Beat Pop Esp

macantua.com – Motor merupakan alat transportasi yang dewasa ini menjadi pilihan utama untuk menunjang aktifitas sehari hari. Mulai dari berangkat kerja, antar anak ke sekolah, belanja sampai yang buat GAYA dan ajang bersosialisasi pun bisa. Tapi apa daya bila kita tidak punya kemampuan buat mengendarainya, mau gamau harus belajar kan??? Nah berikut ane coba kasih tips buat belajar motor, biar gampang dan cepat bisa mengendarainya.

Yang pertama, pastikan kita sudah cukup umur dulu, untuk belajar memang ga harus punya SIM dulu. Tapi minimal sudah cukup umur sehingga saat sudah bisa dan lancar dapat langsung membuat SIM dan melakukan test pembuatannya sendiri tidak NEMBAK.

Yang kedua adalah pastikan tinggi badan dan panjang kaki kita pas atau bisa menapak. Dengan kaki yang menapak sempurna dipastikan kita akan dengan mudah mengendalikan dan menahan motor dalam posisi berhenti. terlebih jalanan Indonesia sekarang sudah mulai diterpa kemacetan.

Selanjutnya buat belajar jangan dulu tergesa gesa, kenali dulu fungsi fungsi yang ada di motormu. letak klakson, lampu sign, starter electric, hi low beam, speedo meter, sampai rem. karena setiap motor punya karakteristik beda. Hal ini dilakukan agar kita bisa bertindak cepat saat ingin melakukan tindakan dikarenakan sudah hafal posisi dan letaknya.

Setelah pengenalan struktur fungsi dan letak tombol tombol kini kita baru bisa mulai belajar. Baiknya sih saat belajar kita ditemani tandem yang sudah mahir mengendarai motor. Walaupun pada dasarnya sama, tapi dipastikan lebih baik tandem terlebih dahulu. Pastikan juga proses belajar dilakukan didaerah atau lapangan yang sepi dan sedikit luas, dan pastinya WAJIB PAKAI HELM baik yang belajar maupun tandemnya. Dimulai dengan memasukkan kunci pada lubang kunci, membuka kunci stang dan menghidupkan motor, bisa menggunakan Kick starter maupun electric starter. Setelah motor hidup, rasakan tarikan gas, berat dan entengnya tarikan gas setiap motor berbeda, jadi hati hati. Oia jangan lupa untuk menginjak atau menarik tuas rem saat merasakan tarikan tuas gas ya… karena bila dalam kondisi masuk gigi atau motor matic dipastikan motor akan melaju.

Nah, masuk ke step selanjutnya adalah bergerak. bergerak di sini adalah posisi mengendarai. Kita sama sama tau kalau motor itu tentang keseimbangan. jadi intinya adalah menjaga keseimbangan di atasnya. Pertama pastikan standar samping sudah terangkat. Masukkan gigi transmisi dan kemudian tarik lembut atau putar selongsong gas secara perlahan. usahakan hanya tertarik 2-3mm. Nah untuk motor yang punya tachometer bisa melihat rpm alias putaran mesin berada di posisi sekitar 1200 rpm. setelah motor terasa sedikit bergerak buka atau lepaskan tuas rem yang ditekan atau di injak secara perlahan, setelah motor melaju silakan putar kembali tuas gas secara perlahan untuk menambah percepatan. Lemaskan tangan dan usahakan badan rileks di atasnya.

Setelah maju pasti tidak mungkin hanya lurus saja dong, nah di sini pasti kita akan menemui tikungan. Nah untuk melakukan manuver alias berbelok. kurangi kecepatan dengan perlahan dengan menggunakan rem. belokkan stang sesuai dengan radius putar yang diinginkan. nah bilang melakukan manuver dalam keadaan berjalan lambat dapat menggunakan kaki (kiri saat belok kiri, kanan saat belok kanan) untuk menahan body motor saat manuver.

Nah, lakukan proses bergerak dan manuver di atas beberapa kali dalam setiap sesi latihannya. setelah lancar mangga silakan buat SIM agar bisa dan legal buat berkendara di jalanan. Mangga digeber lurrrr… Ciao…
Yang ini juga menarik :

Tentang macantua.com

simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
Pos ini dipublikasikan di berbagi, motor, safety dan tag , , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

30 Balasan ke Belajar Motor??? Nih Tipsnya, Biar Cepat Bisa!!!

  1. Kobayogas berkata:

    yang pertama, pastikan dulu motornya ada… mau punya sim pake helm dan protector kalau adanya sepeda pancal piye jal 😀 😀
    ——————
    http://kobayogas.com/2015/03/23/aliran-divergent-setelah-scoopy-fi-kini-saatnya-new-pcx-pakai-oli-sesat-impresi-pemakaian-awal/

    Suka

  2. Datuk Toman berkata:

    Jangan lupa berdoa…

    Suka

  3. mbah_anom berkata:

    Nah setelah itu naik-lah angkot 😀 wkwkwkwkwk

    Suka

  4. dhanyfirdaus berkata:

    ane belajar pakai bebek…, pagi pas start awal belajar…, dari gigi 2 biar gas berat …, trus keliling keliling rumah. nga lama bawa keliling komplek…, berasa kaya naik sepeda aja…, besoknya bawa ke sekolah. hihihi.

    Suka

  5. agun berkata:

    copas

    Suka

  6. Belajar motor itu gampang kalau bisa naik speda kalau spedanya aja gak bisa waspadalah 😀

    Analisa jupiter mx king vs satria fu melalui video yang tersebar

    http://indramayu-otomotif.com/2015/03/24/mx-king-vs-satria-fu/

    Suka

  7. Kalau cara mengendarai sepeda motor matic dengan motor bebek itu sama nggak ya? Saya masih belum begitu bisa pakai motor matic.

    Suka

  8. rizqia ananda berkata:

    Bagus nih. Makasih y kak

    Suka

Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.