All New Vario 150 1st Impression (Part 1 : Desain)

All New Vario 150 esp iss gass poooolllll

All New Vario 150 esp iss gass poooolllll

macantua.com – Hola sob, akhirnya ane dapat kesempatan buat menikmati sang matic terbaru dari Honda ini (mudah mudahan yang punya ga marah yah motornya dipublish hehehehehe). Yup Vario 150 ESP ISS grade tertinggi dari varian Vario 150. Gimana impressinya? hayu kita bongkar dan bahas satu persatu….

full view

full view

Secara Overall tampilan sang matic terbaru ini memang menggoda, desain body yang meruncing dari depan hingga belakang memang sesuatu yang berbeda kalau dibandingkan dengan desain Honda pada umumnya. Kalau kata temen temen sih mirip Hiu jhahahahhahaha….. Entah Hiu apa yang ada di daratan ga ngerti juga ane.

Tail Lights Vario 150

Tail Lights Vario 150

Menilik ke bagian belakang dulu ah, Lampu Belakang didesain berbeda dari seri Vario 125 sebelumnya. bentuknya berubah drastis lebih kecil meruncing. Bentuk lekukan menambah aksen sporty pada bagian buritan satu ini. Posisi lampu sign yang menempel alias terkombinasi dengan lampu rem terlihat apik. perbedaan warna merah dan bening dan lampu kuning pada lampu sign membuat lampu sign bersinar lebih maksimal.

Head lamp menyala posisi lampu dekat

Head lamp menyala posisi lampu dekat

Dari Belakang kita ke depan, lampu LED tersemat pada bagian headlamp. pada posisi lampu dekat, LED menyala di bagian kiri dan kanan, dan bila lampu jauh menyala bagian tengah lampu akan menyala. Katanya sih, penggunaan LED pada lampu utama ini membuat konsumsi listrik berkurang drastis dan pencahayaan lebih maksimal di malam hari. Posisi sign ga jauh beda dengan Vario sebelumnya. jadi ga terlalu berbeda ya, hanya saja kembali Honda mendesain lampu menyatu dengan sign.

Emblem All New Vario 150

Emblem All New Vario 150

Pada unit yang ane coba ini merupakan varian tertinggi alias eksklusif, Emblem menonjol dengan warna silver diantara body plastic berlabur cat hitam doff alias matte ini membuatnya nampak wah. Yah walau sedikit kecewa dengan warna doff yang kurang garang saat melihat aselinya.

Siap dicoba

Siap dicoba

Mau tau gimana impressi berkendara, Fitur yang disematkan dan kelebihan serta kelemahannya??? Pantengin terus disini di macantua.com ya….. Ciao…..

Yang ini juga menarik :

Tentang macantua.com

simply me..... untuk pemasangan iklan dan contact : Email @ raza.rajendra@gmail.com Twitter @raza_rajendra Line@ : @macantua
Pos ini dipublikasikan di ahm, honda, matic, motor dan tag , , , , , , , , , , , , , . Tandai permalink.

33 Balasan ke All New Vario 150 1st Impression (Part 1 : Desain)

  1. Kobayogas berkata:

    geus basiiii….#kaburrrrrr 😛
    ————-
    Tiger reborn dengan basis VTR250?

    Bagaimana Andai New Honda Tiger Itu Bermesin VTwin dan Desain Berbasis VTR?

    Suka

  2. samzurry berkata:

    Cepet amat dah ada yg punya

    Suka

  3. wtf170 berkata:

    ada ya plat big doang

    Suka

  4. fifauzi berkata:

    Vario baru ini bener2 menggoda iman…

    Suka

  5. agoey berkata:

    sayang belum cakram belakang…

    Jangan pernah membersihkan rantai motor dengan minyak tanah..

    Akibat Membersihkan Rantai Motor Dengan Minyak Tanah

    Suka

  6. SANSINNO.COM berkata:

    aku kapan yak bisa test hehe

    Suka

  7. Ping balik: All New Vario 150 (Part 2 : Fitur dan Ergonomi) | macantua

  8. Asep Juga berkata:

    mahal……beat wae lah……

    Suka

  9. Ping balik: All New Vario 150 Part 3: Riding Impression | macantua

  10. Ping balik: All New Vario 150 Part 4 : Minus Sang Motor!!!! (Opini Pribadi) | macantua

Monggo Dilanjut Ngobrolnya.......

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.